Dengan Brother, Menjahit Itu Makin Mudah

8 comments
Kalau dihadapkan pada dua pertanyaan lebih suka beli baju jadi atau menjahit baju pada tukang jahit. Maka saya akan jawab yang pertama. Lebih cepat dan tidak memakan waktu, walaupun kadang ukuran sudah sesuai masih ada saja bagian yang kurang pas di badan. Akan lain memang kalau menjahitkan, karena semua akan diukur sesuai dengan bentuk badan kita.


Melihat penjahit mengukur, membuat pola, mengunting bahan kemudian menjahitnya dan menjadi sepotong baju atau celana rasanya satu pekerjaan yang mudah ya, padahal kalau kita melihat mesin jahit yang mereka gunakan banyak yang masih menggunakan mesin konvensional. Yaitu dengan tenaga kaki langsung untuk mengenjot mesin.

Minggu kemarin saya mencoba belajar menjahit dengan pijakan kaki yang menggunakan tenaga listrik. Lebih cepat sudah pasti, walaupun awalnya bingung bagaimana mengoperasikan mesin canggih yang bernama Brother GS 2500 asli buatan Indonesia ini. Yang memiliki keunggulan :

1. Ada 25 jenis jahitan
Kalau menjahit itu biasanya yang banyak dipakai adalah jahitan lurus. Tapi adanya beberapa jahitan variasi seperti gelombang dan lain- lain dapat mempercantik tampilan baju atau kreasi yang kita buat.

2. Sistim 4 lobang kancing.
Dengan hanya mengganti sepatu maka kita bisa membuat lubang kancing yang diinginkan. Ada 4 jenis jahitan lubang kancing yang bisa kita pilih sesuai dengan baju yang akan kita buat.

3. Pemasangan sepatu yang indah.
Ada beberapa jenis sepatu yang tersedia dengan fungsi masing masing yang berbeda. Ada sepatu standar untuk menjahit lurus  dan variasi, ada sepatu untuk memasang resleting juga sepatu untuk membuat lubang kancing.
Nah untuk menganti ganti sepatu ini kita hanya tinggal menekan bagian atas sepatu untuk melepas dan menempelkan sepatu yang akan dipasang. Gampang banget kan, gak perlu pakai obeng segala.

4. Hemat listrik.
Mesin jahit Brother GS 2500 ini cuma memerlukan daya listrik sebesar 51 watt saja. Sedikit kan? Gak perlu khawatir bayar listrik mahal buat kaum ibu di masa segalanya serba naik gini.

5. Pengaturan jahitan.
Ada 6 baris gigi yang bisa diatur sesuai dengan tebal tipisnya bahan yang akan kita jahit. Kita juga bisa mengatur panjang jahitan hingga 4,00 cm.

6. Built in free arm
Jadi ketika menjahit kain yang lebarnya kecil, misalnya ketika membuat tali yang berbentuk silindris, kain bisa berjalan sendiri tetap pada jahitan lurus tanpa dipegang oleh tangan.

7. Pisau pemotong benang
Di dekat area menjahit kita bisa menemukan sebuah benda yang bentuknya mirip pengait menghadap ke atas. Nah benda ini menempel pada badan mesin dan gunanya untuk memotong benang. Jadi kalau jahitan sudah selesai kita tinggal memasukkan benang ke dalam pemotong tersebut kemudian ditarik, maka benang akan putus. Gak perlu repot repot ambil gunting kan.

Kalau pada mesin jahit yang konvensional untuk mengunting benang pada jarum jahit yang terpasang di mesin kita masih membutuhkan gunting. Maka pada mesin Brother semua kebutuhan menyatu
dengan mesin tersebut. Jadi waktu menjahit lebih efisien.

Suasana menjahit 

Ada tanda didekat jarum yang dapat membantu jahitan kita lurus dan tidak miring-miring. Juga ketika jahitan akan kita padatkan pada satu sisi bahan, maka kita tinggal memainkan bagian atas mesin tepat di bagian kita menghadap mesin jahit. Penampilan mesin jahit ini juga elegan dengan warna putih yang memberi kesan bersih.
Jarum pentul membantu tanda jahitan

Setrika kain dan dalaman sebelum dijahit
Dibantu oleh panitia dari Kriya Indonesia. Ada 100 peserta yang hadir menikmati kelas quiling. Textilezy yang akan digunakan untuk menjahit sudah dibagikan dalam bentuk pola. Jadi peserta tinggal memperhatikan instruksi tahap demi tahap bagaimana menjahit pola tersebut yang nantinya akan jadi 1 tempat bantalan, yang dapat digunakan untuk pajangan di sofa. Terimakasih Kriya Indonesia dengan kelas menjahitnya hari ini, menyenangkan dengan brother menjahit itu jadi mudah.

Quilting Cover pillow 

Related Posts

8 comments

  1. aku juga pernah belajar menjahit pakai Brother. Gampang banget buat pemula sepertiku. Ya tinggal rapihin aja jahitannya.

    ReplyDelete
  2. Iya.....
    gampang banget ya jangan takut jalanin mesin hahaha

    ReplyDelete
  3. mba gita, beli mesinnya mba bisnis butik

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah nyambung nih, aku memang pengen punya usaha butik trus ada cafe kecilnya juga ada ruang buat ngajar kelas MC. Akh smoga diijabah Allah

      Delete
  4. makasih udah datang Mba Gita.. pokoknya menjahit jadi gampang kalo ada Brother ya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama2 kak way..
      senang sekali bisa ikutan dan juga dibantu jahit. Sukses buat kriya indonesia

      Delete
  5. Asiik. Pengen langsung mencoba menjahit nih. Biasanya nggak bisa. Hihiih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ini juga pengalaman pertama. Tegang tapi enjoy hahaha. Teliti dan jangan takut menjalankan mesin karena mesin ini sudah mengakomodir hal-hal kecil. Jadi kita nggak banyak bolak-lik cari inilah itulah

      Delete

Post a Comment